Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Janji Tindaklanjuti Masukan MUI Soal Bakso Babi

Jokowi menuturkan MUI memberikan banyak masukan dan satu diantaranya mengenai bakso babi

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Jokowi Janji Tindaklanjuti Masukan MUI Soal Bakso Babi
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (kanan) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Jokowi menerima Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk membahas Lembaga Pengkajian Pangan, obat-Obatan, dan kosmetika di Jakarta.

Ditemui usai pertemuan tersebut, Jokowi menuturkan MUI memberikan banyak masukan dan satu diantaranya mengenai bakso babi yang belakangan ini meresahkan masyarakat.

"Ya memberi banyak masukan. Seperti masalah tindak lanjut bakso babi. Ya ditindak lanjuti lah. Saran-saran dari MUI saya rasa sudah cukup bagus," ujar Jokowi di Balai Kota, Jumat (28/12/2012).

Sebelumnya, orang nomor satu di Jakarta ini menegaskan dirinya sudah menginstruksikan Dinas Peternakan DKI untuk melakukan razia di tempat penggilingan daging. Ia menyatakan setiap hari dinasnya melakukan razia sehingga aksi nakal oknum penggiling daging babi ketahuan.

"Intinya daging sapi juga harus melimpah dan cukup. Kalau enggak, ya gitu terus. Setiap hari dilakukan razia, akhirnya ketemu," ujar Jokowi.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas