Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua Aparat Hanya Teman Pelaku, Bukan Beking

Pihak Polda Metro Jaya angkat bicara mengenai keterangan yang dihimpun dari para saksi dan korban buruh pabrik yang disiksa

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Dua Aparat Hanya Teman Pelaku, Bukan Beking
KOMPAS images/KRISTIANTO PURNOMO
Buruh pabrik industri pengolahan limbah menjadi perangkat aluminium terlihat saat rilis di Polres Kota Tangerang, Sabtu (4/5/2013). Polres Kota Tangerang dan Kontras menggerebek serta membebaskan 34 buruh yang disekap di pabrik wajan di Kampung Bayur Opak RT 03 RW 06, Desa Lebak Wangi, Kecamatan Sepatan Timur, Tangerang. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak Polda Metro Jaya angkat bicara mengenai keterangan yang dihimpun dari para saksi dan korban buruh pabrik yang disiksa oleh majikannya di Tangerang, Banten. Tentang sang pengusaha panci, Yuki Irarawan (YI) yang disebut-sebut pelaku perbudakan yang dibekingi anggota kepolisian dan TNI.

"Penyidik sudah menanyakan pada tersangka YI. Memang ada dua anggota yakni polisi dan TNI. Mereka ini adalah teman dari tersangka," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto, Senin (6/5/2013).

Rikwanto menjelaskan kedua anggota tersebut berteman dengan tersangka setelah menjadi aparat. Dan hubungan mereka juga hanya sebatas teman. Dan mungkin saja, hubungan pertemanan itu dijadikan kesempatan untuk menciptakan kesan membekingi.

Untuk itu, Rikwanto mengaku dalam minggu ini akan memanggil dua orang anggota tersebut untuk dimintai keterangan dan diperiksa.

"Interaksi pertemanan itu yang akan penyidik dalami. Karena yang dipersepsi oleh buruh itu adalah bekingan," kata Rikwanto.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas