Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tito Kei Pernah Ajak Okto dan Diego Main Bola

Tito Kei Refra, korban penembakan di Bekasi, Jumat malam, masih meninggalkan kenangan indah buat teman-temannya.

Penulis: Domu D. Ambarita
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Tito Kei Pernah Ajak Okto dan Diego Main Bola
Domu Ambarita/Tribunnews.com
Wido, teman satu tim Tito Kei bermain bola di Kompleks Titian Indah, menunjukkan Lapangan Laskar yang sering dijadikan tempat bermain bola di RW 11 Medan Satria, Bekasi. 

TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Tito Kei Refra, korban penembakan di Bekasi, Jumat malam, masih meninggalkan kenangan indah buat teman-temannya.

Misalnya, Jonny dan Wido, keduanya warga RT 03/RW 11, Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi.

Tito rupanya seorang pehobi olahraga sepakbola. Ia tergabung dalam klub tarkam (antarkampung) Titian Indah. Pada perlombaan di tingkat RW 11, klub Tito dari RT 03 dua kali menyabet gelar juara.

Bukan hanya itu, menurut Jonny, Tito pun pernah membawa pemain sepakbola nasional, Octo Maniani dan Diego Michiels.

"Mereka main bola di sini. Rame dulu, penuh nih penonton lapangan. Bahkan Nikita Willy juga ikut mendampingi Diego, sebelum dia masuk (penjara)," ujar Jonny sembari menyebut pertandingan itu berlangsung tahun 2012.

Biasanya kalau main, taruhannya minuman berenergi. Siapa yang kalah, dia yang bayar minuman.

Selain main antarkampung, Tito dan kawan-kawan juga sering bertanding ke luar kampung, misalnya ke Tambun, Kabupaten Bekasi. "Dia suka striker, dan bisa cetak gol," ujarnya, di lapangan Laskar milik RW 11.

John Kei juga jago main bola. "Sabtu Minggu kami main bola," ujar Wido, teman main bola satu tim Tito. "Tujuhbelasan saja suka main kok," kata Wido.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas