Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fasilitas Penumpang di Stasiun Senen Diperbaiki

Kepala Stasiun Senenn Dwi memastikan tidak ada perbaikan fasilitas kereta menghadapi arus mudik lebaran tahun ini.

Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Fasilitas Penumpang di Stasiun Senen Diperbaiki
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Petugas membersihkan gerbong kereta api ekonomi di Stasiun Senen, Jakarta, Sabtu (11/8/2012). Dengan sistem online yang dikembangkan PT Kereta Api Indonesia, masyarakat kini dapat memesan tiket dari jauh hari, dan dapat menghindari antrian panjang di loket stasiun. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA 

Laporan Ni Putu Dessy Wulandari

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA-Kepala Stasiun Senenn Dwi memastikan tidak ada perbaikan fasilitas kereta menghadapi arus mudik lebaran tahun ini.

"Perbaikan fasilitas tidak ada. Setiap hari kita harus memberikan pelayanan yang prima " ujar Dwi, Selasa (30/7/2013).

Namun, pihaknya akan memperbaiki fasilitas yang ada di stasiun demi kenyamanan penumpang. "Perluasan lahan parkir, selasar, biar penumpang tidak kehujanan. Meskipun tidak semua bisa duduk, yang jelas tidak kepanasan," katanya.

Dwi menambahkan, perbaikan itu akan segera diselesaikan besok. Selain fasilitas, menjelang lebaran ini juga akan didirikan posko kesehatan.
"Posko tanggal 1 baru mau dibuka," terangnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas