JICT Kenalkan Sekolah Hijau di Jakarta Utara
JICT meresmikan program sekolah hijau atau Green Dock School Sari Putra di wilayah Semper Jakarta Utara.
Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT Jakarta International Container Terminal (JICT) meresmikan program sekolah hijau atau Green Dock School Sari Putra di wilayah Semper Jakarta Utara.
Sekolah hijau ini langsung diresmikan oleh Walikota Jakarta Utara Tri Kurnadi bersama Presiden Direktur PT JICT Albert Pang dan Ketua Yayasan Sekolah Kebon Baru Lidyana.
Albert Pang, Presiden Direktur JICT, mengungkapkan tahun ini JICT menambahkan tema Green dalam program Dock School. “Tema hijau telah menjadi isu global dan penting bagi para siswa untuk tahu tentang pengelolaan lingkungan hijau,” ujar Albert dalam keterangan tertulisnya, Rabu (25/9/2013).
Green Dock School Sari Putra merupakan program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) PT JICT di bidang pendidikan. Program yang diadopsi dari jaringan pelabuhan Hutchison ini mencakup renovasi bangunan sekolah dan bantuan asistensi bahasa inggris serta komputer. Sebelumnya JICT telah mendirikan Dock School di wilayah Koja, Tanjung Priok dan Semper Jakarta Utara.
Selain itu pada acara tersebut juga diluncurkan program pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang bekerjasama dengan perkumpulan PAUD Tanjung Priok. Saat ini telah ada 15 lembaga PAUD yang bekerjasama dengan JICT.
"Kami memberikan bantuan berupa alat peraga edukatif, seragam siswa, pemberian makanan tambahan dan biaya operasional sekolah,” kata Albert.