Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tim Pengawas akan Kawal Seluruh Aspek Pembangunan Monorel

Bapeda) DKI Jakarta Sarwo Handayani memastikan pihaknya mengawasi setiap aspek pembangunan monorel

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Tim Pengawas akan Kawal Seluruh Aspek Pembangunan Monorel
/henry lopulalan
MEMULAI PEMBANGUNAN MONOREL - Gubenur DKI Jakarta Jokowi, menggerakan alat bor pile sebagai tanda dimulainya pembangunan Monorel di Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu(16/10/2013). Pengerjaan ini dianggarkan sebesar Rp 8 triliun dan diharapkan bisa selesai dalam 3 tahun untuk jalur green line dan jalur blue line yang telah direncanakan. (Warta Kota/henry lopulalan) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelaksana Tugas Badan Perencanaan Daerah (Bapeda) DKI Jakarta Sarwo Handayani memastikan  pihaknya mengawasi setiap aspek pembangunan monorel yang baru saja dikukuhkan kemarin untuk dilanjutkan.

"Kami akan melakukan pemantauan di setiap aspek secara rutin," ujar Yani, Kamis (17/10/2013).

Yani menjelaskan, aspek yang akan dikawal diantaranya mengenai finansial dan pembangunan. Kedua aspek tersebut memiliki permasalahan masing-masing, misalnya di bidang finansial seperti inflasi dan nilai tukar Rupiah terhadap Dollar.

"Proyek ini sempat terhenti itu juga karena masalah finansial," ucap Yani.

Yani melanjutkan aspek pembangunan pun perlu diperhatikan. Sebab, mega proyek transportasi massal berbasil rel tunggal senilai Rp15 triliun ini akan dibangun di kawasan yang lalu lintasnya selalu padat.

"Jadi ya kami harap pembangunan dapat diselesaikan sesuai time linenya," tutur Yani.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas