Satu Korban Perempuan Terseret Innova Sejauh 50 Meter
Kecelakaan Toyota Innova di Jalan Raya Ciledug, sangat miris
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Dwi Rizki
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Kecelakaan Toyota Innova di Jalan Raya Ciledug, sangat miris. Pasalnya, seorang perempuan yang mengendarai sepeda motor menderita luka berat akibat terseret mobil hingga sejauh 50 meter.
Seorang saksi mata yang menyaksikan peristiwa tersebut adalah Roni (35) warga Puri Beta 1, Ciledug, Tangerang.
Diceritakannya, awal mula peristiwa terjadi saat Innova yang melaju dari arah Ciledug menuju Kebayoran Lama dengan kecepatan sedang atau sekira 60 kilometer per jam itu mengalami pecah ban sebelah kiri saat melintasi gerbang Komplek Puri Beta 1.
Kendaraan yang terlihat melaju zigzag tersebut kemudian menghantam sebuah tiang listrik di depan komplek ruko Puri Beta 1 yang selanjutnya menghantam belasan pengendara sepeda motor yang melawan arah di sebelah kiri jalan.
Nahasnya, seorang pengendara perempuan kemudian terjerembab jatuh dan terjebak di bawah kolong as roda bagian depan mobil. Namun, bukannya mengurangi kecepatan, mobil yang terlihat hancur pada bagian depannya itu terus melaju hendak meninggalkan korban.
Akibatnya, seorang perempuan yang belum diketahui identitasnya tersebut sempat tergilas dan terseret mobil hingga sejauh sekitar 50 meter.
Mengetahui hal tersebut, ungkapnya, warga kemudian memberhentikan laju mobil tersebut dan mengamankan sang sopir yang diketahui seorang perempuan paruh baya. Beramai-ramai warga pun mengangkat bagian sisi kiri mobil dan mengevakuasi korban yang sudah terlihat tidak sadarkan diri.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.