Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Monorel Masih Mandeg, Ahok Kenalkan Metro Kapsul

proyek monorel masih mandek, Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengenalkan moda transportasi massal baru dengan nama Metro Kapsul.

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Monorel Masih Mandeg, Ahok Kenalkan Metro Kapsul
Warta Kota/Henry Lopulalan
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di kantornya, Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat (14/3/2014). 

Laporan Wartawan TRIBUNnews.com, Nicolas Timothy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat proyek monorel masih mandek, Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengenalkan moda transportasi massal baru dengan nama Metro Kapsul.

"Tadi Pak Gubernur malah tunjukkan desain yang baru, lebih murah (nilai investasinya) dan bisa ngangkut orang lebih banyak. Di situ nanti kita bisa investasi sendiri juga kan," ujar Basuki atau akrab disapa Ahok di Balai Kota, Jakarta, Senin (17/3/2014).

Ahok menjelaskan pihaknya masih akan mempelajari desain yang ia terima mengenai transportasi massal bernama Metro Kapsul ini. Ia sendiri tidak mengetahui desain proyek tersebut dari siapa.

"Ada yang bisa ngangkut lebih banyak. Ini yang baru mau kita pelajari. Saya sendiri belum tahu siapa yang ajukan. Pak Gubernur suruh aku pelajarin. Baru tadi dikasih. Jangan dikeluarin dulu harusnya nih," kata mantan Bupati Belitung Timur ini.

Soal Monorel, Ahok mengatakan sampai saat ini pihaknya dengan PT Jakarta Monorail (JM) belum menemukan kata sepakat mengenai jaminan keberlangsungan proyek monorel.

"Kita baru mau hitung lagi yang diajukan PT JM, berapa stasiun yang mereka bangun, nanti akan ditambah properti itu dari sisi hukum bisa tidak, dari sisi desain bisa tidak, dari harga masuk akal tidak. Pesan Pak Gubernur, kalau dihitung tidak masuk akal, bakalan macet lagi. Buat apa kita kasih izin. Kita baru akan berikan izin kalau sudah benar-benar pasti tidak macet," tutur Jokowi.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas