Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Korban yang Melihat AK Disodomi Belum Dipastikan Alami Kekerasan Seksual

JIS lebih kooperatif dan membuka data sehingga bisa mempermudah mendapatkan profil orang-orang yang dicurigai.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Korban yang Melihat AK Disodomi Belum Dipastikan Alami Kekerasan Seksual
Kompas.com
Jakarta International School (JIS) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) dan Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) melaporkan adanya korban yang melihat kejadian sodomi di toilet JIS.  Komisioner KPAI Putu Elvina mengatakan, pihaknya Rabu (23/4/2014) kemarin mendapatkan laporan dari orang tua murid JIS.

"Saat ini memang belum menemukan adanya tindak kekerasan seksual terhadap korban yang kedua. Yang terlihat hanya kekerasan fisik," tegas Putu, Kamis (24/4/2014) di Mapolda Metro Jaya.

Dijelaskan, untuk memastikan apakah korban kedua ini tidak hanya mengalami kekerasan fisik, melainkan menjadi korban sodomi seperti AK, hingga kini baik KPAI dan orangtua korban masih menunggu hasil tes kesehatan.

"Kami masih menunggu hasil pemeriksaan secara medis. Kalau untuk kekerasan fisik lainnya memang ditemukan, kalau untuk kekerasan seksualnya masih dalam pemeriksaan," ungkap Putu.

Putu mengaku menyayangkan sikap JIS yang masih tertutup dan tidak sepenuhnya transparan. Ia berharap, JIS lebih kooperatif dan membuka data sehingga bisa mempermudah mendapatkan profil orang-orang yang dicurigai.

"Ada hal-hal yang kita tanyakan dan belum mendapatkan informasinya. Kami minta pihak JIS bisa membuka kasus ini," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas