Pedagang Pasar Senen Rugi Hingga Rp 3 Miliar
Magdalena (24) mengaku kerugian yang ia derita mencapai Rp 3 miliar.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kenyataan pahit harus diterima pedagang Pasar Senen tepatnya mereka yang memiliki kios di Blok III Proyek Pasar Senen. Di lokasi tersebut telah habis dilalap si jago merah yang telah membara sejak Jumat (25/4/2014) subuh.
Akibat kebakaran tersebut, pedagang Pasar Senen harus menerima bahwa barang dagangan ludes terbakar. Tak hanya itu, kerugian hingga miliaran rupiah harus ditanggung oleh pedagang Pasar senen.
Magdalena (24) mengaku kerugian yang ia derita mencapai Rp 3 miliar. Menurut dia, keluarga besarnya memiliki sebanyak sepuluh kios yang keseluruhannya ludes terbakar.
"Satu kios kerugiannya sampai Rp 200-Rp 300 juta. Kios keluarga saya ada sepuluh, bisa sampai Rp 3 miliar kerugiannya," kata Magdalena.
Magdalena berharap, ada kebijakan dari pemerintah yang dapat meringankan beban para pedagang yang dagangannya ludes terbakar. Dirinya juga berharap pasar yang di bangun nanti bisa lebih baik untuk mencegah terulangnya kebakaran ini.
"Harapannya bisa dapat bantuan dari pemerintah. Kalaupun mau di relokasi, tempatnya harus lebih baik," ucapnya.