Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Linda Senang Berfoto Dadakan dengan Dirut PT KAI Ignatius Jonan

Melihat Dirut PT KAI Ignatius Jonan, tiba-tiba Linda meminta izin berfoto bersama orang nomro satu di lingkungan PT KAI tersebut.

Editor: Domu D. Ambarita
zoom-in Linda Senang Berfoto Dadakan dengan Dirut PT KAI Ignatius Jonan
Tribunnews.com/Rachmat Patutie
Linda (kiri) dan Hipung (kanan), suaminya, saat berfoto bersama Direktur Utama PT KAI Iqnatius Jonan di Stasiun Senen, Jakarta Pusat, Senin (28/7/2014) malam. Tribunnews.com/Rachmat Patutie 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rahmat Patutie

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Linda (29) berencana mudik Lebaran menggunakan angkutan kereta api. Ia berangkat dari Stasiun Senen, Jakarta Pusat tujuan Sukoharjo, Solo, Jawa Tengah.

Malam itu ia datang lebih awal. Kereta yang dia tunggu baru akan datang pada pukul 22.00 WIB malam. Sambil menunggu, Linda yang ditemani Hipung, sang suami, mereka duduk-duduk bersantai di depan stasiun.

Linda beralasan baru mudik Senin (28/7/2014), saat hari H Idul Fitri sudah berlalu, karena baru mendapatkan tiket. Selain itu, dia ingin merayakan Lebaran hari pertama bersama keluarga di rumahnya di Karawang.

"Kebetulan dapat tiketnya baru ada sekarang," ujar Linda kepada Tribunnews.com di halaman Stasiun Pasar Senen.

Dan kebetulan, Direktur Umum PT KAI (Persero) Ignatius Jonan meninjau kondisi dan pelayananan PT KAI. Jonan dampingi pihak Stasiun Senen Sugeng.

Melihat orang nomor satu di lingkup PT KAI tersebut, tiba-tiba Linda mendekati salah satu petugas stasiun meminta izin untuk foto bersama Jonan yang kala itu tengah berbincang. Jonan langsung memberhentikan perbincangan untuk maldeni Linda.

Berita Rekomendasi

Linda mengaku sudah sejak lama melihat pria yang akrab di sapa Jonan itu tampil di televisi.

"Saya suka melihat Pak Jonan di televisi gitu kan. Saya lihat, Kok Pak Natius (Ignatius Jonan) ada di sini. Saya penasaran ingin liat lebih dekat," ujar Linda.

"Kemudian saya ingin berfoto," katanya.

Seusai berfoto, Linda mengaku senang telah berbincang dengan Jonan. ”Tadi saya ditanya, mau ke mana, saya bilang mau mudik ke Sukuharjo," ucapnya.

Linda menambahkan, angkutan kereta api di Indonesia berkembang pesat setelah manajemennya di bawah pimpinan Jonan. Sebagai pengguna jasa kereta api dia menilai pelayananan di bawah kepemimpinan Jonan semakin baik.

"Saya sering mengikuti perkembangan kereta api, setiap tahun itu saya selalu mudik. Fasilitas dan pelayanannya bagus," kata Linda.

Namun dia menyayangkan ruang tunggu untuk penumpang di depan stasiun arah selatan dan utara sudah dihilangkan. Dia menyebutkan, ruang tunggu ber-AC yang sudah disediakan di dalam stasiun sudah baik. Tetapi, kata dia masa arus mudik lebaran selalu banyak para pemudik, sehingga penumpang di ruangan tersebut membeludak. Selain itu, agar para penumpang tidak harus duduk-duduk di lantai, ia berharap disediakan bangku lebih banyak di ruang tunggu.

"Ruang tunggu tahun 2013 lalu, kan ada di sediakn tenda ada tempat duduknya, sekarang kok enggak ada ya. Sebaiknya disediakan lagi seperti tahun kemarin," kata Linda.

Hipung (30) mengatakan hal senada, kalau sering nonton bareng bersama san istri. Ia memuji kinerja Jonan. Ia dapat merasakan kualitas pelayanan semakin baik. Menurutnya, di bawah kepemimpinan Jonan lebih baik dari sebelumnya yang dari segi pelayanan masih jauh di bawah standar. Jonan merupakan mantan petinggi bank multinasional di Jakarta. Saat ini dia berkipras sebagai Dirut PT KAI, sejumlah catatan manis telah ia torehkan.

Mewakili masyarakat, Linda dan Hipung berharap alternatif perjalanan melalui kereta api, semakin terus ditingkatkan agar kedepannya semakin baik disarasakan penumpang. Masyarakat pun semakin merasa puas saat menggunakan kereta api. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas