Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Enam Rumah Terbakar, Api Diduga dari Kios Ponsel

"Dugaan saya mungkin korsleting listrik dari toko HP tersebut," kata Andri di lokasi, Senin (15/9/2014).

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Rendy Sadikin
zoom-in Enam Rumah Terbakar, Api Diduga dari Kios Ponsel
Tribun Jabar/Gani Kurniawan
Ilustrasi kebakaran. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Enam rumah kontrakan sekaligus tempat usaha di Jalan Cipinang Muara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, ludes terbakar, Senin (15/9/2014) pagi.

Andri (36), warga setempat, mengatakan api kali pertama terlihat dari sebuah kios ponsel. Warga gagal saat berusaha memadamkan api yang dengan cepat menjalar dan memberangus rumah kontrakan sekaligus usaha bengkel sepeda motor, warung nasi, dan usaha kelontongan di sekitarnya.

"Dugaan saya mungkin korsleting listrik dari toko HP tersebut," kata Andri di lokasi, Senin (15/9/2014).

Dalam musibah yang terjadi sekitar pukul 09.30 WIB tersebut, menurutnya, terdengar pula beberapa kali ledakan yang diduga berasal dari bengkel sepeda motor. "Ledakannya terdengar sekitar tiga kali. Dari tabung gas untuk las di bengkel," katanya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Tapi kerugian materi diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah. Sebanyak 17 pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas