Airin: Trans Jabodetabek Bantu Warga Tangsel yang Mau ke Jakarta
bus Trans Jabodetabek, kata Airin, diharapkan bisa merubah pola pikir para pengguna kendaraan pribadi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany dalam acara peluncuran bus Trans Jabodetabek koridor Ciputat-Blok M mengatakan bahwa pihaknya menyambut baik pengoperasian 10 unit bus tersebut.
"Ini jelas bisa membantu mobilitas warga Kota Tangerang Selatan yang hendak ke Jakarta. Seperti yang banyak diketahui, 50 persen warga Tangsel bekerja di Jakarta dan menggunakan kendaraan pribadi," kata Airin, Rabu(1/10/2014).
Adanya bus Trans Jabodetabek, kata Airin, diharapkan bisa merubah pola pikir para pengguna kendaraan pribadi untuk beralih menggunakan moda transportasi terintegrasi dengan biaya yang sangat terjangkau.
"Ini adalah salah satu program dalam mengurai kemacetan secara perlahan. Untuk kota seperti Tangsel yang tidak terlalu luas namun dihuni banyak orang, moda transportasi ini adalah alternatif yang sangat cocok," katanya. (Banu Adikara)