Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sudah Sepi, Polisi dan Satpol PP Tetap Jaga GKI Yasmin

Puluhan petugas Kepolisian dari Polres Bogor Kota dan Satpol PP Kota Bogor tetap berjaga-jaga pasca

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Sudah Sepi, Polisi dan Satpol PP Tetap Jaga GKI Yasmin
TRIBUN/DANY PERMANA
Jemaat HKBP Filadelfia dan GKI Yasmin melakukan ibadah Natal di seberang Istana Negara, Jakarta, (25/12/2014). Ibadah di depan Istana tersebut adalah ibadah yang ke-80 yang dilakukan Jemaat HKBP Filadelfia bersama GKI Yasmin. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA) 

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Puluhan petugas Kepolisian dari Polres Bogor Kota dan Satpol PP Kota Bogor tetap berjaga-jaga pasca kericuhan di lokasi gereja GKI Yasmin, Kamis (25/12/2014) pagi.

Wakapolres Bogor Kota, Kompol Moh Santoso mengatakan, penjagaan tetap dilakukan meski jemaat GKI Yasmin sudah meninggalkan lokasi dan berpindah tempat untuk beribadah di depan Istana Negara.

"Penjagaan akan tetap dilakukan, namun sifatnya pemantauan saja. Mudah-mudahan tetap kondusif hingga tahun baru nanti," ujarnya.

Santoso mengatakan, untuk pengamanan lokasi gereja GKI Yasmin, pihaknya akan berkoordinasi dengan Satpol PP Kota Bogor.

"Kita juga dibantu Satpol PP, karena lokasi ini masih sengketa. Polisi sifatnya hanya pemantauan saja," katanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, sempat terjadi kericuhan saat jemaat GKI Yasmin akan melakukan ibadah di gereja yang saat ini sudah disegel Pemkot Bogor.

Namun, rencana ibadah itu berubah ricuh saat jemaat GKI Yasmin terlibat adu mulut dengan petugas Satpol PP yang berjaga-jaga di depn gerbang gereja. Selain itu, kericuhan juga terjadi antara jemaat GKI Yasmin dengan sekelompok warga yang menolak adanya ibadah di lokasi itu. (Soewidia Henaldi)

Berita Rekomendasi
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas