Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Dia Mati Ketawa cara Haji Lulung

Di balik makna tagar yang terlihat empati terhadap anggota legislatif itu, ternyata isinya berkata hal yang sebaliknya.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Ini Dia Mati Ketawa cara Haji Lulung
Tribunnews.com/Adi Suhendi
Haji Lulung 

@GunRomli
Tips terhindar dr begal, tempelkan stiker: #SaveHajiLulung

@BonnieTriyana
Haji Lulung nyetir mobil gak perlu ngerem, cuma melotot doang mobilnya berhenti sendiri #SaveHajiLulung

@manusiasuper
Waktu Alexander Grahambell pertama kali menciptakan telepon, langsung dapat notifikasi 3 missed calls dari Haji Lulung #SaveHajiLulung

@manusiasuper
Dulu Haji Lulung sama Clark Kent pernah adu panco. Yang kalah mesti pakai celana dalam di luar #SaveHajiLulung

@mbot
Haji Lulung distop polisi, polisinya yang nanya, “Bapak tahu kesalahan saya?” #SaveHajiLulung

@hotradero
Haji Lulung nggak perlu ngerti Fisika. Fisika yang harus tahu diri ngertiin Haji Lulung. #SaveHajiLulung

Keberadaan tagar tersebut juga mendapatkan komentar dari pengguna media sosial lainnya sebagai hiburan di tengah berita mengenai berbagai masalah yang mengimpit Indonesia.

Berita Rekomendasi

@gagalman
Haji Lulung kalo naik Lion Air, Lion Air-nya yang marah-marah karena Haji Lulung delay. #SaveHajiLulung

@DennyCagur
Ketawa pagi ini dipersembahkan oleh #SaveHajiLulung

@blogdokter
Tertawa itu sehat, kalau mau tertawa pagi ini coba pantau tagar #SaveHajiLulung :)

@deelestari
Pagi ini dimeriahkan hestek #SaveHajiLulung.

@goenrock
Hashtag #SaveHajiLulung ini, tujuannya nge-bully berbelok malah bikin dia terkenal dan dapet simpati karena mirip2 yang Chuck Norris.

Barangkali inilah cara orang Indonesia dalam bercanda melalui media sosial.

Kompas.com telah berupaya menghubungi Lulung untuk meminta komentar terkait namanya yang menjadi trending topic. Namun, yang bersangkutan belum dapat dihubungi. Terkait hal ini, Fraksi PPP di DPRD DKI Jakarta telah berkomentar. (Didit Putra Erlangga Rahardjo/Harian Kompas)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas