Marahi Sopir Transjakarta, IPW Minta Polisi Santun Bersikap
Neta S Pane, meminta kepada aparat kepolisian untuk menjaga sikap di depan masyarakat.
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Koordinator Indonesian Police Watch (IPW), Neta S Pane, meminta kepada aparat kepolisian untuk menjaga sikap di depan masyarakat.
Ini perlu dilakukan agar kejadian seperti Brigadir M, anggota Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya yang memarahi sopir Transjakarta tidak terulang kembali.
“Anggota kepolisian perlu menjaga sikap dan perilaku agar dia dan institusi tidak menjadi bulan-bulanan masyarakat,” ujar Neta saat dihubungi, Jumat (27/3/2015).
Neta menjelaskan, masyarakat harus jernih melihat persoalan sehingga aparat kepolisian tidak selalu dijadikan sebagai pihak yang seolah-olah bersalah.
Dia berharap agar masyarakat lebih kritis dalam menyampaikan persoalan.
"Sikap sinis masyarakat sudah terlanjur tinggi kepada polisi sehingga, polisi dikecam habis-habisan,” tuturnya.