Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

TransJakarta Buka Rute Monas-PRJ

Transjakarta membuka rute khusus bagi pengguna Transjakarta yang ingin berkunjung ke Pekan Raya Jakarta (PRJ) dari Halte Monas hingga PRJ Kemayoran.

Penulis: Adi Suhendi
Editor: Dewi Agustina
zoom-in TransJakarta Buka Rute Monas-PRJ
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Bus TransJakarta koridor V PGC-Ancol melintas di Jalan Gunung Sahari, Jakarta Pusat, Rabu (6/5/2015). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Adi Suhendi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam rangka mendukung penyelenggaraan Jakarta Fair 2015, Transjakarta membuka rute khusus bagi pengguna Transjakarta yang ingin berkunjung ke Pekan Raya Jakarta (PRJ) dari Halte Monas hingga PRJ Kemayoran.

Penumpang dapat turun tepat di depan PRJ karena telah dibangun halte Transjakarta yang lebih memudahkan pengunjung hadir ke lokasi PRJ.

Direktur Utama PT Transportasi Jakarta, Steve Kosasih mengungkapkan ini adalah hasil program cepat pembangunan halte PRJ di mana PT Transportasi Jakarta bersama PT JIExpo membangun halte Bus Rapid Transit (BRT) dan sistem eTicketing hanya dalam waktu kurang dari 1 bulan.

"Transjakarta akan menyediakan 5 unit bus yang akan bergantian angkut penumpang setiap 10 menit sampai 15 menit," kata Kosasih dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Kamis (28/5/2015).

Bus TransJakarta Monas-PRJ tersebut akan melayani penumpang dari Senin hingga Sabtu mulai pukul 09.00 WIB hingga 23.00 WIB dan khusus untuk Minggu layanan akan diberikan kepada penumpang dari pukul 12.00 WIB hingga 22.00 WIB.

Adapun halte yang dilalui dari arah Monas menuju PRJ di antaranya halte Monas, Balaikota, Gambir 2, Gambir 1, Istiqlal, Budi Utomo, Pasar Baru Timur, dan halte PRJ. Sementara dari arah PRJ menuju Monas yaitu halte PRJ, Pasar Baru Timur, Juana's, Pecenongan, dan Monas.

Pada kesempatan tersebut, Kosasih pun menginformasikan selain rute baru TransJakarta ke PRJ, khusus untuk Minggu (31/5/2015) seiring dengan ada kegiatan Lomba Lari Jakarta International 10K, layanan Transjakarta di beberapa koridor akan mengalami penyesuaian. Di antaranya:

Koridor 1 (Blok M-Kota) mengalami perpendekan rute menjadi Monas-Kota-Monas mulai pukul 05.00 sampai dengan 10.00 WIB.

Koridor 2 (Pulo Gadung-Harmoni) mengalami perpendekan rute menjadi Pulo Gadung-Pecenongan, dan tidak melayani di halte Monas, Balaikota dan Gambir 2.

Koridor 3 (Kalideres-Harmoni) melayani hanya Kalideres-Grogol.

Koridor 8 (Lebak Bulus-Harmoni) melayani hanya Lebak Bulus-Grogol.

Rute PGC-Harmoni mengalami perpendekan rute menjadi PGC-Pecenongan.

"Kami berharap penumpang dapat menyesuaikan waktu perjalanannya sesuai dengan operasional yang kami ajukan, karena rute-rute baru ini merupakan masukan dari masyarakat yang kami wujudkan," ungkap Kosasih.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas