Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ahok Berharap 2016 DKI Punya APBD Sesuai Aturan

"Kita harapkan 2016 sesuai peraturan yang berlaku," kata Ahok.

Penulis: Adi Suhendi
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Ahok Berharap 2016 DKI Punya APBD Sesuai Aturan
Tribunnews.com/adi suhendi
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (kiri). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama berharap Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tahun 2016 mendatang memiliki APBD sesuai dengan peraturan yang ada.

Demikian diungkapkan pria yang akrab disapa Ahok tersebut dalam acara halal bi halal dengan jajaran pejabat Pemprov DKI, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompida), dan anggota DPRD di rumah dinas gubernur DKI, Sabtu (25/7/2015) malam.

"Kita harapkan 2016 sesuai peraturan yang berlaku. Jadi kalau KUA PPAS boleh Agustus ditanda tangan. PPAS-nya pun tulisannya terperinci per bidang. Itu yang ingin kita lakukan," ungkap Ahok.

Dikatakan dia, pihaknya akan mengundang Dirjen Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri untuk memberikan penjelasan dalam menyusun APBD yang sesuai dengan aturan Permendagri dan Undang-undang.

"Jadi KUA PPAS agustus terakhir ditanda tangan.‬ Tidak bisa tanda tangan di bulan Januari atau September," katanya.

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi pun berharap yang sama dengan Ahok "Semoga kedepan APBD 2016 Pak Gubernur kita sama-sama koreksi dan jangan sampai kita adu kepala, karena yang rugi warga Jakarta," ujarnya.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas