5 Pemuda Terlibat Tawuran di Panglima Polim Diringkus Polisi
Lima pelajar diamankan kepolisian setelah terlibat tawuran di Jalan Panglima Polim I, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (9/8/2015).
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lima pelajar diamankan kepolisian setelah terlibat tawuran di Jalan Panglima Polim I, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (9/8) pukul 01.30 WIB.
Kapolsek Kebayoran Baru Komisaris Polisi Agustinus Ary Purwanto, mengatakan aparat kepolisian mengamankan mereka beserta barang bukti berupa delapan buah senjata tajam.
Kelima orang pemuda tersebut yakni, R (19), MR (17), ARA (17), AAA (18), AIM (17). Kelimanya ditangkap usai polisi mengejar para pelaku yang kedapatan sedang tawuran.
"Ada lima parang panjang dan tiga gergaji," ujar Agustinus, Minggu (9/8/2015). Ia menambahkan, tawuran disulut aksi saling ejek antarkelompok pemuda.
Selain itu, sebanyak 13 unit sepeda motor milik pelaku tawuran juga diamankan polisi. Sepeda motor ditinggal pemiliknya usai polisi membubarkan tawuran.
"Pemuda sering nongkrong di tempat tersebut dan saling ejek, kemudian terlibat tawuran. Kita mendapat informasi dari warga, kemudian langsung bergerak. Kebetulan lagi operasi Cipta Kondisi," tambah dia.