Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bubar Tahun Baru, Arus Lalin di Sekitar Bundaran HI Macet Total

Warga bubar bersamaan maka sebagian ruas jalan di kawasan Bundaran HI menjadi macet total.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Bubar Tahun Baru, Arus Lalin di Sekitar Bundaran HI Macet Total
Tribunnews.com/Theresia Felisiani

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Kemeriahan pergantian tahun dari 2015 ke 2016 sudah usai, warga pun berbondong-bondong meninggalkan kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat.

Kawasan Semanggi-Monas yang tadinya dipadati manusia hanya untuk sekedar menyaksikan pesta kembang api pun ‎berangsur-angsur ditinggalkan warga.

Pantauan Tribunnews.com lantaran warga bubar bersamaan maka sebagian ruas jalan di kawasan Bundaran HI menjadi macet total. Namun masih ada pula warga yang bertahan di kawasan Bundaran HI untuk sekedar berfoto-foto ria.

Akibat bubarnya acara pergantian tahun, arus lalulintas di Jl Sabang tampak macet, kemudian kemacetan juga terjadi di Jl Diponegoro menuju ke Taman Suropati dan RSCM.

Melalui pengeras suara, seorang Polwan terus mengimbau agar warga segera meninggalkan kawasan Bundaran HI. Pasalnya kawasan itu akan dibersihkan untuk selanjutnya bisa dilalui kendaraan.

Beberapa pedagang kaki lima pun tampak sibuk membenahi lapak-palak dagangnya. Sebagian penjaja makanan dan minuman gerobak pun mulai meninggalkan HI.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas