Jika Jadi Gubernur, 'Wanita Emas' Ingin Tambah Armada Metromini
wanita emas, menegaskan dirinya tidak akan memperbanyak jumlah bus Transjakarta jika terpilih.
Penulis: Valdy Arief
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal calon Gubernur DKI Jakarta, Hasnaeni Moein yang menyebut dirinya wanita emas, menegaskan dirinya tidak akan memperbanyak jumlah bus Transjakarta jika terpilih.
Dia bahkan menyatakan hendak menambah jumlah bus metromini di Jakarta.
"Kami akan stop pengadaan Busway (Bus Transjakarta) dan perbanyak jumlah bus metromini," kata Hasnaeni saat mengunjungi Terminal Blok M, Jakarta, Jumat (18/3/2016).
Mengenai aksi ugal-ugalan yang sering dilakukan sopir angkutan umum, Hasnaeni menyebutkan itu terjadi karena mereka mengejar setoran.
Kader Partai Demokrat ini, mengklaim telah menyiapkan solusi untuk masalah tersebut.
"Saya tahu betul kalau ugal-ugalan di jalan itu karena mereka kejar setoran. Kalau mereka digaji tetap, tidak akan seperti itu lagi," katanya.
Selain itu, andai dirinya terpilih memimpin Jakarta, Hasnaeni hendak memberikan pinjaman untuk peremajaan angkutan umum. Pinjaman tersebut, akan dia berikan tanpa agunan.
Terkait kenyamanan di angkutan umum, Si Wanita Emas berencana menambahkan CCTV (Closed Circuit Television) pada setiap kendaraan.
"Nanti ada CCTV dan akan dibuat penumpang akan nyaman, tidak kepanasan lagi," janjinya.