Curahan Hati Seorang Jessica Kumala Wongso
Jessica sempat syok dan uring-uringan setelah didatangi seorang anggota tim JPU di Rutan Pondok Bambu pada tiga hari sebelum sidang.
Editor: Malvyandie Haryadi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jessica Kumala Wongso menjalani sidang lanjutan kasus pembunuhan berencana terhadap, Wayan Mirna Salihin di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
Tak ada persiapan khusus dilakukan Jessica yang ditahan di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur. Jessica pun menyangkal telah meracun Mirna yang notabene adalah sahabatnya.
Ia juga membantah sakit hati terhadap Mirna. "Kelihatannya dia agak lebih tenang. Karena saat ketemu beberapa hari lalu di Rutan, kami kasih motivasi dan minta Jessica untuk tabah jalani sidang demi sidang selanjutnya," kata anggota tim penasihat hukum Jessica, Andi Maulana Yusuf.
Andi mengatakan, ketenangan Jessica didapat setelah tim penasihat hukum memberikan penjelasan perihal konstruksi hukum dari dakwaan. Penilaian tim penasihat hukum bahwa surat dakwaan kabur dan tidak kuat untuk membuktikan bahwa Jessica melakukan pembunuhan terhada Mirna.
"Jessica nggak mengerti soal hukum. Jadi, kami minta dia untuk tabah dan cermat saat JPU membacakan surat dakwaan dan replik nanti," jelasnya.
Andi menceritakan, sebenarnya Jessica sempat syok dan uring-uringan setelah didatangi seorang anggota tim JPU di Rutan Pondok Bambu pada tiga hari sebelum sidang pembacaan surat dakwaan.
Saat itu, jaksa menyerahkan beberapa lembar surat dakwaan atas kasus yang akan menjeratnya di pengadilan.
"Secara manusiawi, psikis Jessica agak terkejut saat itu karena dia nggak merasa berbuat, membunuh temannya sampai direncanakan. Kata dia, Mana mungkin saya berbuat begitu. Mirna sahabat saya. Masa saya bunuh sahabat sendiri. Masak gara-gara sakit hati omongan dia waktu di Australia dan pulang ke Indonesia sampai menyiapkan racun ke dia," papar Andi Maulana.
Menurut Andi, ia dan tim penasihat hukum serta Jessica siap menghadapi sidang lanjutan kendati Jessica yang saat ini berada di Rutan tengah mengalami flu.
"Jessica agak flu saja, tapi itu maklum karena perubahan cuaca belakangan hari terakhir," ujarnya. Andi menambahkan, lebih 10 pengacara akan mendampingi Jessica dalam sidang lanjutan ini.
"Kalau ibunda Jessica akan hadir atau tidak, saya kurang tahu. Kalau sidang dakwaan Jessica lalu, ibunya tidak bisa hadir karena nggak sehat dan nggak kuat kalau sampai hadir saat anaknya disidang," terangnya. (coz/wly)