Kapolri Mengaku Sudah Tahu Dugaan Pamen Aniaya Perempuan
Dugaan kuat, isu itu mengarah ke Krishna Murti yang adalah mantan Direktur Reserse Kriminal Umum
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kabar soal adanya Pamen yang menganiaya perempuan, bukan istrinya hingga perempuan tersebut menderita sejumlah luka di bagian wajahnya, sudah sampai di telingan Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian.
Bagaimana tanggapannya?
Untuk diketahui, isu tersebut menyebar lewat pemberitaan di sebuah media yang menulis ada seorang mantan pejabat Polda Metro terkenal yang menganiaya teman perempuannya.
Dugaan kuat, isu itu mengarah ke Krishna Murti yang adalah mantan Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya dan kini menjadi Wakapolda Lampung.
"Saya sudah tahu, dari media, kan ramai di media. Saya sudah perintahkan Propam melakukan pendalaman," ujar Tito, Jumat (15/9/2016) di Mabes Polri.
Lebih lanjut, diungkap Tito sejauh ini Krishna yang diduga sebagai pelaku sudah membantah kabar tersebut.
"Kan dia (Krishna) di media sosial sudah membantah itu tidak benar," katanya.