Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penikaman Tiga Polisi, Sultan Mengaku Hanya Ingin Rebut Pistol untuk Tujuan Ini

Dalam rekaman video yang beredar, ditengarai setelah Sultan dilumpuhkan, pemuda ini mengaku hanya mengincar pistol.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Robertus Rimawan
zoom-in Penikaman Tiga Polisi, Sultan Mengaku Hanya Ingin Rebut Pistol untuk Tujuan Ini
Wartakota/ Istimewa
Pelaku penusukan polisi masih dirawat di IGD RS Polri, Kamis (20/10). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Sultan Azianzah (SA),  pelaku penusukan terhadap tiga anggota polisi di Pos Lalu Lintas Cikokol, Tangerang Kota, sudah mendapatkan perawatan di RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur, Kamis (20/10/2016).

Dalam rekaman video yang beredar, ditengarai setelah Sultan dilumpuhkan, pemuda ini mengaku hanya mengincar pistol.

Sultan ingin mendapatkan pistol untuk membunuh 'Ansor Thogut'.

Sultan mengakui dia telah mencuri peluru milik kakaknya, yang ditemukan polisi

Kakak Sultan merupakan seorang anggota polisi.

"Iya. Saya ambil. Dia nggak tahu."

Berita Rekomendasi

Penjelasan resmi polisi

"Pelaku sesaat setelah kejadian sudah diamankan. Sekarang dalam perawatan di RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur," ucap Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Boy Rafli Amar di Mabes Polri, Kamis (20/10/2016).

Mengenai identitas pelaku, Boy menuturkan usia SA tergolong masih muda yakni 22 tahun.

Pelaku pun tidak memiliki pekerjaan atau pengangguran.

‎"Pelaku masih tergolong muda, mudah-mudahan dia tidak kehabisan darah. Jadi nanti saat sembuh bisa digali lebih jauh soal motifnya," kata Boy Rafli Amar.

Mabes Polri langsung mendalami kaitan Sultan Azianzah dengan jaringan teroris.

Dugaannya pelaku penusukan terkait dengan organisasi yang juga pendukung ISIS.

Halaman
12
Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas