Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Survei Kembali Sebut Elektabilitas Agus-Sylviana Meninggi, Ahok-Djarot Turun

Dalam survei terhadap 733 responden dengan margin error 3,5%, elektabilitas Agus Yudhoyono dan Sylviana Murni mencapai 29,5%.

Editor: Sapto Nugroho

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni atau Agus-Sylviana kembali mencatatkan angka elektabilitas tertinggi dibanding 2 calon lainnya berdasarkan survei yang dilakukan Lembaga Charta Politika.

Lembaga Charta Politika melakukan survei pada 17 hingga 24 November lalu atau setelah Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok berstatus tersangka.

Dalam survei terhadap 733 responden dengan margin error 3,5%, elektabilitas Agus Yudhoyono dan Sylviana Murni mencapai 29,5%.

Sementara elektabilitas pasangan petahana, Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat atau Ahok-Djarot berada di bawahnya dengan 28,9%, kemudian diikuti pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno atau Anies-Sandiaga dengan 26,7%.

Hal tersebut terungkap dalam acara rilis survei Pilkada DKI Jakarta 2017 di Kantor Charta Politika Indonesia, Jalan Cisanggiri III, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (29/11/2016).

Lebih lengkapnya, simak tayangan video di atas. (*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas