Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ahok Debat dengan Agus dan Anies Senin Mendatang

Ahok-Djarot akan berdebat dengan pasangan calon lain, yakni Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Ahok Debat dengan Agus dan Anies Senin Mendatang
INSTAGRAM/RUMAHLEMBANG
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) Gubernur DKI nonaktif sedang mengusap keringat. Foto ini menjadi viral setelah diposting di akun Instagram Rumah Lembang. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Djarot Saiful Hidayat dipastikan akan mengikuti debat pasangan calon di Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Ciputat, Tangerang.

Ahok-Djarot akan berdebat dengan pasangan calon lain, yakni Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni, serta pasangan calon Anies Baswedan-Sandiaga Salahudin Uno.

Debat terbuka berlangsung Senin (5/12/2016).

Anggota Tim Pemenangan Ahok-Djarot Bidang Media, Clara Tampubolon menyatakan, tak ada kegiatan kampanye di Rumah Lembang, hingga Selasa (6/7/2016).

"Karena hari Senin nanti akan ada jadwal debat di Universitas di Tangerang," ucap Clara di Rumah Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (2/12/2016).

Acara bukan debat resmi. Sebab, debat resmi yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah Jakarta dimulai pada 13 dan 27 Januari 2017, kemudian 10 Februari 2017.

Debat oleh KPU akan disiarkan secara langsung di beberapa stasiun televisi.

Berita Rekomendasi

Ketua Tim Pemenangan Ahok-Djarot, Prasetio Edi Marsudi, menjelaskan undangan debat yang rencananya dilakukan di  UIN Syarif Hidayatullah bukan debat resmi pasangan calon yang diselenggarakan oleh KPU DKI Jakarta.

Nantinya kata dia, pasangan nomor urut dua hanya memaparkan program-program yang selama ini sudah dikerjakan calon petahana dalam debat tersebut.

"Persiapkan program-program kita saja,dan (memaparkan) bagaimana program kita kedepan. Mungkin bagaimana Jakarta mau ke depan, kita perdebatkan itu," kata Prasetio.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas