Polisi Berjaga di Gedung DPR Hingga Kolong Jembatan Taman Ria Senayan
Ratusan personel polisi berjaga di sekitar kompleks Gedung DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat (2/12/2016) siang
Penulis: Abdul Qodir
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ratusan personel polisi berjaga di sekitar kompleks Gedung DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat (2/12/2016) siang. Lebih 20 personel polisi berjaga di kolong jembatan (flyover) Taman Ria Senayan.
Pantauan Tribun sekira pukul 11.00 WIB, puluhan polisi terlihat berjaga di pintu belakang komplek Gedung DPR/MPR RI atau tepat di sekitar pos polisi palang pintu Stasiun Palmerah.
Tumpukan logistik tameng tampak tersusun rapi di tanah samping para polisi yang berjaga.
Pintu masuk utama bagian belakang komplek DPR/MPR RI juga tampak dijaga belasan polisi bermotor. Belasan pamdal juga turut menyortir pengendara mobil dan motor yang hendak masuk area komplek Gedung Parlemen.
Sementara itu, bagian belakang area dalam komplek Gedung DPR/MPR RI juga berdiri sejumlah tenda Polri dan TNI. Sejumlah bus ukuran besar juga terlihat terparkir di area tersebut.
Sejumlah titik menuju kompleks Gedung DPR/MPR juga mendapat penjagaan kepolisian. Di antaranya puluhan polisi dengan sejumlah tameng dan tas logistik berada di kolong jembatan Taman Ria Senayan.
Pada aksi unjuk rasa 4 November 2016 lalu, area ini menjadi akses pengunjuk rasa menuju komplek Gedung DPR/MPR RI.
Diketahui, Jumat, 2 Desember 2016 ini tengah berlangsung aksi unjuk rasa damai ratusan ribu umat muslim di Kawasan Monas. Selain itu, ribuan buruh juga berencana menggelar unjuk rasa di Bundaran Hotel Indonesia dan Balaikota Pemprov DKI Jakarta.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.