Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolda Metro Pertimbangkan Keinginan Banser NU Bantu Pengamanan Natal

"Mereka mengirim surat ke kami katanya akan berpartisipasi. Tapi kami lihat dulu, kalau cukup pasukan kami ya mungkin kami saja,"

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Kapolda Metro Pertimbangkan Keinginan Banser NU Bantu Pengamanan Natal
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mochammad Iriawan (tengah). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Mochammad Iriawan, mengapresiasi Banser Nahdatul Ulama (NU) yang ingin membantu mengamankan Hari Raya Natal 2016.

Dia akan mempertimbangkan pelibatan Banser NU mengamankan gereja di DKI Jakarta.

"Mereka mengirim surat ke kami katanya akan berpartisipasi. Tapi kami lihat dulu, kalau cukup pasukan kami ya mungkin kami saja," ujar Iriawan, kepada wartawan, Jumat (23/12/2016).

Menurut dia, ‎pengamanan dilakukan Banser NU merupakan bentuk toleransi antar umat beragama.

Seperti contohnya kerukunan antar umat beragama di Ambon, di mana 50 persen warga beragama islam dan 50 persen warga beragama kristen.

"Ini yang dimulai dari rakyat, kami dikenal sangat toleransi mari timbulkan kembali. Saya yakin dan InsyaAllah atas dukungan masyarakat semua tetap seperti tahun-tahun sebelumnya," kata dia.

Berita Rekomendasi

Selain Banser NU, dia mengaku, masyarakat yang hendak membantu aparat kepolisian mengamankan gereja-gereja juga diperbolehkan.

"Ikut saja jaga, masyarakat pun boleh. Itu toleransi umat beragama," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas