Jenguk Warga Sakit di Jaksel, Ahok Ingatkan Warga Jaga Pola Makan
Lebih lanjut Ahok juga sempat menanyakan bagaimana pola makan yang diberikan kepada Suhadi.
Penulis: Wahyu Aji
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyambangi warga sakit di Gandaria Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (5/4/2017).
Mengenakan kemeja biru lengan panjang, Ahok sapaan Basuki diterima di kediaman Suhadi Mulyono (70) yang sudah menderita stroke selama lima tahun.
Ahok bertanya soal keadaan Suhadi kepada ketua RT setempat.
Ketua RT menjelaskan bahwa Suhadi sudah tidak bisa berjalan.
Apalagi rumah Suhadi yang berada di gang sempit mempersulit untuknya belajar berjalan dan mendapat bantuan.
"Ini kondisinya agak susah memang Pak karena rumahnya di gang sempit," kata Ketua RT setempat kepada Ahok di lokasi, Rabu (5/4/2017).
Lebih lanjut Ahok juga sempat menanyakan bagaimana pola makan yang diberikan kepada Suhadi.
Mantan Bupati Belitung Timur itu ingin agar Suhadi bisa menjaga pola makan dan mulai belajar jalan.
"Ini Bapak dijaga ya pola makannya, kurangin garam dan nasi. Jangan lupa juga belajar jalan Pak. Tapi yang paling penting adalah hatinya Bapak terus senang ya," kata Ahok pada Suhadi.
Dirinya juga menjelaskan bahwa saat ini dia sedang membangun panti jompo di Ciangir.
Namun saat ini, panti tersebut masih dalam proses pembangunan.
Bila nantinya panti tersebut sudah selesai, Ahok ingin Suhadi bisa mendapat pelayanan lebih baik disana.
"Ini kita lagi buat panti jompo di Ciangir tapi belum jadi. Kalau sudah, nanti bisa dibawah kesana untuk dapat pelayanan lebih baik. Kalau sementara, nanti saya suruh dinas sosial untuk jemput," kata Ahok.