Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pencuri Spesialis Sepeda Motor di Kontrakan Ditangkap Polisi

Jajaran Polsek Benda, Tangerang berhasil mengamankan pelaku pencurian sepeda motor.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Pencuri Spesialis Sepeda Motor di Kontrakan Ditangkap Polisi
Warta Kota/Andika Panduwinata
Sepeda motor curian yang disita polisi. 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Andika Panduwinata

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Jajaran Polsek Benda, Tangerang berhasil mengamankan pelaku pencurian sepeda motor.

Diketahui tersangka bernama Azi (25).

Ia merupakan spesialis pencuri sepeda motor di kontrakan.

Khususnya kontrakan yang berada di Tangerang.

"Modus operandinya mengambil motor korban yang diparkir di kontrakan," kata Kapolsek Benda, Kompol Amar, Minggu (16/4/2017).

Pelaku merusak kunci kontak motor untuk memboyong motor curiam.

Berita Rekomendasi

"Kemudian memakai kunci palsu yang sudah disiapkan," ujarnya.

Korban dibekuk polisi Sabtu (15/4/2017).

Saat itu pria berusia 25 tahun ini sedang melancarkan aksinya di RT 03 / RW 04 Kelurahan Jurumudi, Kecamatan Benda, Tangerang.

"Kami sudah mendapatkan informasi, bahwa di kontrakan yang berada di dekat TKP ini sering kehilangan motor," ucapnya.

Ciri-ciri pelaku pun sudah dikantongi polisi.

Petugas meringkus tersangka saat dirinya berhasil membawa sepeda motor Suzuki FU nopol B 6886 CWO hasil curian.

"Kasus ini masih dalam penyidikan dan pengembangan lebih lanjut. Dijual ke mana hasil motor curiannya itu, masih kami dalami lagi," kata Amar.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas