Djarot: Tamasya yang Baik Pergi ke Tempat Menyenangkan, Bukan TPS
"Kalau mau tamasya yang baik itu, tamasya di tempat-tempat yang menyenangkan, nggak usah tamasya ke TPS,"
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Adi Suhendi
Fitri Wulandari/Tribunnews.com
Wakil Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat usai melakukan kunjungan kerja ke Kantor Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, Selasa (18/4/2017)
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Djarot Saiful Hidayat mengimbau agar warga berwisata ke tempat menyenangkan ketimbang tamasya ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).
"Kalau mau tamasya yang baik itu, tamasya di tempat-tempat yang menyenangkan, nggak usah tamasya ke TPS," ujar Djarot di Terminal Pulo Gebang, Jakarta Timur, Selasa (18/4/2017).
Menurut Wakil Gubernur DKI Jakarta tersebut, bertamasya ke TPS tidak akan melihat pemandangan indah.
Seharusnya, kata calon wakil gubernur petahana tersebut, mereka bertamasya ke pantai dan gunung yang memiliki sejuta pesona.
"Karena di TPS nggak ada pertunjukan ya, tidak ada pemandangan seperti di pantai dan gunung," kata Djarot.
Berita Rekomendasi