Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kepala Bappeda DKI Sebut Pertemuan dengan Tim Sinkronisasi Berjalan Lancar

"Perkembangannya bagus, tingkat kesesuaian dan sinkronisasinya berjalan lancar Alhamdulillah," ujar Tuty.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Kepala Bappeda DKI Sebut Pertemuan dengan Tim Sinkronisasi Berjalan Lancar
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI Jakarta Tuty Kusumawati memenuhi panggilan penyidik KPK di gedung KPK, Jakarta, Jumat (15/4/2016). Tuty diperiksa sebagai saksi terkait kasus pembahasan raperda tentang rencana zonasi wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil provinsi DKI Jakarta tahun 2015-2035 dan raperda tentang rencana tata ruang kawasan strategis Pantai Utara Jakarta. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi DKI Jakarta Tuty kusumawati, menyampaikan hasil dari pertemuan yang digelar antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI dengan Tim Sinkronisasi yang dibentuk Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih DKI Anies baswedan dam Sandiaga Uno.

Ia menjelaskan, pertemuan tersebut menghasilkan perkembangan yang positif mengacu pada tingkat sinkronisasi sejumlah program yang diajukan Anies-Sandi.

"Perkembangannya bagus, tingkat kesesuaian dan sinkronisasinya berjalan lancar Alhamdulillah," ujar Tuty, saat ditemui di Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (22/5/2017).

Baca: Gelar Pertemuan dengan Pemprov DKI, Tim Sinkronisasi Fokus Empat Topik

Pertemuan tersebut, kata Tuty, juga bertujuan agar Tim Sinkronisasi bisa memberikan pemahaman level program pada Pemprov DKI.

"Jadi yang dilakukan teman-teman (Tim Sinkronisasi) saat ini menyinkronkan pada level program, dan mencoba memahami teman-teman kami dari Pemprov," jelasnya.

Hal tersebut agar Pemprov DKI bisa mengetahui sasaran serta tujuan dari program-program yang hendak diajukan tim itu untuk dimasukkan dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P).

BERITA REKOMENDASI

"Jadi Pemprov ingin memahami programnya itu seperti apa, sasarannya apa, kemudian cara delivery-nya seperti apa," katanya.

Pertemuan tersebut turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Jakarta Saefullah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas