13 Agustus, Bus Transjakarta Layani Penumpang Rute Ciledug - Tendean
PT Transjakarta akan uji coba koridor 13 dengan rute Ciledug - Tendean pada Minggu (13/8/2017).
Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Transjakarta akan uji coba koridor 13 dengan rute Ciledug - Tendean pada Minggu (13/8/2017).
Direktur Utama Transjakarta Budi Kaliwono menerangkan, uji coba dilakukan setelah Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menerbitkan sertifikat laik fungsi untuk rute jalan layang sepanjang 9,4 kilometer tersebut.
"Transjakarta akan melakukan uji coba dengan mengangkut pelanggan di koridor 13 pada 13 Agustus 2017," ucap Budi melalui keterangan tertulis, Minggu (6/8/2017).
Baca: Loper Koran Tewas Kepalanya Terbentur Besi Usai Buang Air Besar
Budi mengatakan, jalan layang akan beroperasi dari pukul 05.00 WIB hingga 19.00 WIB. Pembatasan waktu operasional, karena masih menunggu pemasangan lampu penerangan di jalur koridor 13.
"Bila sudah rampung, maka layanan bisa sampai pukul 22.00 WIB," ucap Budi.
Jalan layang khusus Transjakarta sepanjang 9,4 kilometer itu, melayani halte Tendean, Tirtayasa, Mayestik, dan Adam Malik. Keempat halte ini telah siap dioperasikan. Sementara sisanya sebanyak delapan halte akan dioperasikan setelah dilengkapi fasilitas.
Budi menjelaskan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Dinas Penerangan dan Energi DKI Jakarta, Walikota Tangerang, dan Dinas Perhubungan Kota Tangerang.
"Untuk peresmian pengoperasian koridor 13 di 16 Agustus 2017 mendatang," ucap Budi.