Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Depok Geger! Bayi Tewas Mengenaskan di Dalam Laci Lemari Pakaian

Kali ini mayat bayi ditemukan di dalam laci almari pakaian di rumah seorang warga di Villa Mutiara Residence, Beji, Depok, Selasa (15/8/2017) pagi.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Depok Geger! Bayi Tewas Mengenaskan di Dalam Laci Lemari Pakaian
Wartakota
Ilustrasi mayat bayi ditemukan warga 

TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Warga Depok kembali digegerkan oleh temuan mayat bayi.

Kali ini mayat bayi ditemukan di dalam laci almari pakaian di rumah seorang warga di Villa Mutiara Residence, Beji, Depok, Selasa (15/8/2017) pagi.

Mayat bayi ini ditemukan oleh seorang pembantu rumah tangga di rumah tersebut.

Diduga ibu mayat bayi tersebut adalah I, pembantu rumah tangga lainnya yang kini dirawat di RS Andhika, Ciganjur, Jakarta Selatan karena menderita sakit di perutnya.

Kapolsek Beji Komisaris Bambang Handoko menuturkan pihaknya sudah melakukan pemeriksaan di lokasi kejadian dan meminta keterangan sejumlah saksi.

"Saat kejadian, majikan atau pemilik rumah tidak ada di rumah. Mayat bayi di dalam laci lemari pakaian itu ditemukan pertama kali oleh salah seorang pembantu rumah tangga di sana," kata Bambang, Selasa.

Baca: Dikira Boneka Ternyata Bayi Dibuang di Selokan

Berita Rekomendasi

Ia mengatakan awalnya saksi curiga dengam bungkusan di dalam laci lemari pakaian di kamar pembantu rumah tangga lain yang juga masih rekannya yakni I.

"Lalu saksi membukanya dan kaget karena isinya adalah jenasah bayi," kata Bambang.

Dari pemeriksaan kata Bambang, saksi tidak tahu kalau rekannya I sempat hamil dan diduga melahirkan.

Setahunya I sakit dan dibawa ke RS Andhika, Ciganjur, Jakarta Selatan sejak Senin.

"Kami duga ibu bayi adalah I, Sekaligus pelaku yang membuat bayinya itu tewas," kata Bambang.

Meski begitu katanya pihaknya belum dapat memintai keterangan I karena kondisinya masih lemah dan dirawat di rumah sakit.

"Kami masih dalami dan kumpulkan bukti serta data terkait kasus ini," katanya.

Saat ini kata dia jenasah bayi sudah dibawa ke RS Polri Kramatjati, untuk diautopsi.

Penulis: Budi Sam Law Malau

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas