Begini Kondisi Lantai Balkon di Tower 2 Gedung BEI yang Roboh
Sementara di lobi tersebut merupakan ruangan berupa gerai Starbucks, meja informasi, dan pintu tapping otomatis.
Editor: Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Selasar lantai 1 Tower II BEI ambruk ke lantai dasar, Senin (15/1/2018).
Pantauan Warta Kota, sekitar pukul 12.30 WIB puluhan petugas dari polisi, pemadam kebakaran, tim DVI Mabes Polri, hingga Tagana, mulai masuk ke ruangan tersebut.
Saat Warta Kota turut masuk ke dalam ruangan tersebut, lobi dalam ruangan tersebut sudah tampak berantakan.
Baca: RS Pusat Pertamina Terima Korban Gedung BEI, Penjagaan Diperketat
Seluruh balkon seluas kurang lebih 30 meter x 10 meter dan tinggi 5 meter telah ambruk.
Balkon tersebut tepat berada di depan kantor Bank BRI dan Bank BCA.
Sementara di lobi tersebut merupakan ruangan berupa gerai Starbucks, meja informasi, dan pintu tapping otomatis.
Baca: RS Siloam Terima 30 Orang Korban Ambruknya Selasar Balkon BEI
Puing-puing tampak berserakan.
Seperti besi-besi penyangga hingga lantai balkon.
Beberapa terdapat ceceran darah.
Sementara, kondisi loby sudah dipenuhi genangan air.
Beberapa petugas gabungan berusaha mencari korban lainnya dengan memindahkan reruntuhan.
Kemudian salah satu petugas meminta petugas lainnya ke luar sementara.
“Untuk seluruh petugas, kami mohon untuk ke luar sementara. Listrik ingin kami padamkan,” kata salah satu petugas.
Hingga saat ini, proses pencarian korban lainnya masih berlangsung. (Mohamad Yusuf)
Artikel ini telah tayang Warta Kota dengan judul: Inilah Kondisi Balkon Atap Tower BEI yang Ambruk
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.