Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Belum Ada Bantuan Damkar, Beberapa Warga Masih Mengungsi di Masjid

Bantuan yang datang baru lah berupa bantuan evakuasi yang di kirim pada malam hari saat banjir terjadi.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Belum Ada Bantuan Damkar, Beberapa Warga Masih Mengungsi di Masjid
Bayu Indra Permana/Tribunnews.com
Jalanan kawasan RW03 yang masih menggenang lumpur, Kelurahan Rawajati, Selasa (6/2/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beberapa warga RW03 Kelurahan Rawajati masih mengungsi Masjid. Hal tersebur karena mobil Damkar belum juga datang.

Warga menanti adanya bantuan mobil Damkar untuk membersihkan jalan yang masih dipenuhi lumpur.




Belum adanya bantuan membuat beberapa Kepala Keluarga masih memilih menetap di Masjid sekitar RW03.

Tribunnews.com sempat mewawancarai beberapa warga yang mengungsi di masjid.

"Kita bantuan belum ada, mulai dari damkar untuk kebersihan yaa, dari kelurahan juga belum ada," ucap Budi salah satu warga komplek Seni RT04 RW03, Kelurahan Rawajati, saat ditemui di Masjid Hizbul Whaton, Selasa (6/2/2018).

Baca: KPK Bantah Geledah Mobil Menteri Luhut

BERITA TERKAIT

Bantuan yang datang baru lah berupa bantuan evakuasi yang di kirim pada malam hari saat banjir terjadi.

"Cuma tadi semalam itu ada evakuasi warga di dalam rumah. Tadi malam pak lurah ada," ucap Bambang yang juga warga RW03 yang mengungsi di masjid yang sama.

Kelurahan Rawajati merupakan wilayah yang menjadi imbas kiriman air dari daerah Katulampa, Bogor, setelah hujan deras mengguyur Bogor hari kemarin.

Efek banjir kiriman tersebut membuat jalanan di kelurahan Rawajati, khususnya RW03 dipenuhi akibat luapan sungai Ciliwung.

Lumpur di jalanan hingga saat ini masih dibersihkan oleh warga secara manual menggunakan peralatan seadanya, karena belum adanya bantuan dari manapun untuk membantu membersihkan.

"Untuk pembersihan jalan dari pagi belum ada, tapi untuk makanan udah ada, dari puskesmas dan dari tim kesehatan, obat-obatan belum ada," ucap Leni warga RW03 yang mengungsi di Masjid Hizbul Whaton.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas