Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Truk Trailer Dievakuasi, Pengelola Tol Kini Fokus Memperbaiki JPO

"PT JLJ memohon maaf apabila dalam penanganan sementara JPO tersebut menimbulkan ketidaknyamanan bagi pengguna jalan tol,"

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Truk Trailer Dievakuasi, Pengelola Tol Kini Fokus Memperbaiki JPO
Tribunnews.com/ Vincentius Jyestha
Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) di Kilometer 34 arah Pondok Indah-Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Truk trailer over dimension yang menabrak JPO di Kilometer 34 arah Pondok Indah-Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR), Kamis (28/6/2018) telah selesai dievakuasi, Jumat (29/6/2018) pukul 01.00 WIB.

Kasubag Humas PT JLJ, Puji Astuti, mengatakan saat ini PT Jalan tol Lingkar luar Jakarta (PT JLJ) selaku pengelola Jalan Tol JORR Seksi Non S (Rorotan-Pondok Pinang) sedang melakukan penanganan sementara untuk JPO.

Baca: Relawan Ahok Pastikan Tak Datangi Mako Brimob di Hari Ultah Ahok

"Adapun langkah yang dilakukan yaitu dengan pemasangan rangka penahan gelagar atau disebut dengan Heavy Shoring pada 4 titik lokasi jembatan. Rinciannya 2 titik di lajur arah Pondok Indah dan 2 titik di lajur yang mengarah ke Cikampek," ujar Puji, dalam keterangan tertulis, Jumat (29/6/2018).

Ia mengatakan pemasangan gelagar dengan jarak 1,5 meter dari bahu dalam, dimaksudkan agar tidak mengganggu arus lalu lintas.

Baca: Ungkapan Perasaan Ahok di Ulang Tahunnya yang ke 52

Selain itu, pemasangan gelagar juga dilengkapi dengan kerangka yang telah memperhitungan beban maksimal hingga mencapai 320 ton.

Rangka, lanjutnya, dilindungi dengan Movable Concetre Barrier (MCB) sejumlah 15 buah untuk mengantisipasi tertabrak kendaraan.

Berita Rekomendasi

Lebih lanjut, Puji mengungkap upaya penanganan sementara terkait JPO dilakukan dalam rangka tetap menjaga keamanan pengguna jalan tol.

Baca: Anas Urbaningrum Hadirkan Saksi Ahli Hukum Administrasi Negara Dalam Sidang Lanjutan PK

PT JLJ sedang bekerjasama dengan instansi terkait untuk melakukan kajian terhadap perbaikan permanen.

"PT JLJ memohon maaf apabila dalam penanganan sementara JPO tersebut menimbulkan ketidaknyamanan bagi pengguna jalan tol," kata Puji.

"Untuk jalur alternatif menuju Pondok Indah, pengguna jalan tol JORR tetap dapat menggunakan jalan tol JORR kemudian keluar melalui Off Ramp Bambu Apus dengan melewati jalan arteri dan jika ingin kembali ke jalan tol JORR bisa masuk On Ramp Bambu Apus 2 atau melalui Gerbang Tol Kampung Rambutan," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas