Ivan Doly Gultom Sosialisasi Empat Pilar di Kepulauan Seribu
Ivan Doly juga menekankan pentingnya mengedepankan keutuhan bangsa dan menghindari perpecahan.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masyarakat Pulau Lancang, Kepulauan Seribu, Jakarta Utara diharapkan bisa memperkuat persatuan dan persatuan, meski ke depan akan menghadapi pileg dan pilpres 2019.
"Saya berharap jangan sampai ada masyarakat yang terpecah belah, karena beda dukungan dan pilihan, apa lagi menghadapi Pileg dan Pilpres di tahun depan," kata Anggota DPR-RI Komisi VII Fraksi Partai Golkar, Ivan Doly Gultom.
Hal itu disampaikan Ivan Doly dalam acara Sosialisasi Empat Pilar dengan tema "Bergotong royong dan Kerukunan Umat Beragama" di Pulau Lancang, Kepulauan Seribu, Jakarta Utara, Selasa (24/7/2018).
Ivan Doly juga menekankan pentingnya mengedepankan keutuhan bangsa dan menghindari perpecahan.
"Kita harus mengutamakan ke utuhan bangsa dan negara. Buang ego dan terlalu mementingkan kepentingan pribadi," tegasnya.
Acara juga dimeriahkan dengan hiburan, door prize dan games untuk mengasah pengetahuan dengan pertanyaan pertanyaan seputar pengetahuan tentang berbangsa dan bernegara.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.