Bendera dan Stiker Asian Games Kian Langka di Pasaran
Tiga hari jelang pembukaan asian Games, pada Sabtu (18/8/2018), pernah pernik Asian Games terus diburu warga.
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tiga hari jelang pembukaan asian Games, pada Sabtu (18/8/2018), pernah pernik Asian Games terus diburu warga.
Saat ini, bendera lengkap 45 negara yang mengikuti Asian Games mulai langka di pasangan. Seperti yang terjadi di Pasar Jatinegara Jakarta Timur.
Di tengah menjamurnya penjual bendera merah putih dan atribut Asian Games, tinggal beberapa penjual yang memiliki stok bendera Asian Games.
Dari enam penjual bendera di Pasar Jatinegara yang disambangi Tribunnews.com, Rabu (15/8/2018) mereka kehabisan stok bendera Asian Games. Yang tersisa tinggal bendera berbahan kertas yang juga lengkap 45 negara dibandrol seharga Rp 40 ribu.
Lantas seperti apa bendera Asian Games yang laris manis itu? Berkeliling pasar, akhirnya ada satu penjual yang masih memiliki stok bendera Asian Games.
Ahmad, sang penjual mengaku diawal dia menyiapkan 200 bendera Asian Games yang dijual dengan harga Rp 250 ribu. Kini tinggal tersisa empat.
Pantauan Tribunnews.com, bendera Asian Games yang laku di pasangan tersebut berbahan kain, berbentuk persegi empat dan bergambar bendera kebangsaan 45 negara.
"Bendera Asian Games memang lagi laris manis. Rata-rata yang beli anak sekolah, kantor, dan dinas-dinas. Dari kemarin memang banyak yang cari untuk menyemarakkan Asian Games," ungkap Ahmad.
Tidak hanya bendera, ternyata Stiker Asian Games juga laris manis diburu warga. Beberapa penjual di Pasar Jatinegara, ungkap Ahmad sudah kehabisan stok stiker.
"Selain bendera, yang laku dicari orang itu stiker Asian Games. Stiker ini yang biasa ditempel di pipi, kelapa dan tangan bergambar bendera 45 negara," terang Ahmad.