Hindari Pungli dan Jambret, Ratusan Aparat Gabungan Amankan Jalannya Festival Al Azhom
"Total sekitar ada lebih dari 100 personel gabungan disiagakan untuk Festival Al Azhom ini," ujar Ahmed kepada Warta Kota, Kamis (13/9/2018)
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Kepala Bidang Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tangerang, Ahmed Suhaely menjelaskan, berbagai instansi dilibatkan demi menyukseskan Festival Al Azhom yang digelar sepanjang bulan September 2018 ini.
"Total sekitar ada lebih dari 100 personel gabungan disiagakan untuk Festival Al Azhom ini," ujar Ahmed kepada Warta Kota, Kamis (13/9/2018).
Baca: Festival Al Azhom di Tangerang Bakal Dimeriahkan Nissa Sabyan
Ratusan aparat pun berjaga guna mengamankan kelancaran event akbar tersebut.
Ratusan petugas tersebut tersebar di semua penjuru. Mulai dari sisi barat, timur, utara, selatan, hingga bagian dalam Masjid Raya Al Azhom.
"Para personel gabungan ini terdiri dari polisi, Satpol PP, Dishub, Dinas Kesehatan, kebersihan, dan lain sebagainya," ucapnya.
Menurutnya, hal ini dilakukan guna menciptakan ketertiban umum dan situasi menjadi kondusif, hingga para pengunjung dengan aman serta nyaman mendatangi Festival Al Azhom.
"Dishub menjaga kantung - kantung parkir yang sudah kami sediakan di dekat Kantor MUI. Bayarnya sesuai retribusi, agar tidak ada pungli," kata Ahmed.
Baca: Gelar Operasi Narkoba di Manggarai, Polisi Temukan 10 Bungkus Bahan Baku Pembuatan Sabu
Pengalihan lalu lintas pun diterapkan situasional bila terjadi kemacetan. Para personel pun bersiaga guna mengatur dan melerai kesemrawutan yang terjadi.
"Tindak kriminal juga menjadi concern kami. Makanya, bekerja sama dengan Polrestro Tangerang agar tidak ada tindak kejahatan seperti copet serta jambret," katanya.
Penulis: Andika Panduwinata
Berita ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul: Ratusan Aparat Diterjunkan Jaga Festival Al Azhom Cegah Pungli dan Jambret