Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bocah 13 Tahun Tewas Tenggelam Saat Asyik Bermain di Danau Bandara Soekarno Hatta

Peristiwa itu diungkapkan oleh Kasubag Humas Polresta Bandara Soekarno Hatta, Ipda Prayogo.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Bocah 13 Tahun Tewas Tenggelam Saat Asyik Bermain di Danau Bandara Soekarno Hatta
WARTA KOTA/ANDIKA PANDUWINATA
Danau buatan di area Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, tempat bocah berusia 13 tahun tenggelam, Senin (24/9/2018). 

Laporan Reporter Warta Kota, Andika Panduwinata

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Bocah laki-laki berusia 13 tahun tewas saat bermain bersama kawan-kawannya di sekitar danau di kawasan Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Senin (24/9/2018) petang.

Saat itu, korban bermain di danau buatan di area Bandara Soekarno Hatta. Korban tenggelam dan tidak dapat diselamat di danau tersebut.

Peristiwa itu diungkapkan oleh Kasubag Humas Polresta Bandara Soekarno Hatta, Ipda Prayogo.

Ipda Prayogo menjelaskan, korban merupakan warga asal Kampung Sidungkul, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.

"Dia (korban) tewas tenggelam saat bermaim bersama temannya di sekitar lokasi," ujar Prayogo kepada Warta Kota di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Selasa (25/9/2018).

Baca: Fadli: Banyak Janji Jokowi Tak Terpenuhi, Peluang Satu-satunya Ya Ganti Presiden

Korban sempat mendapatkan pertolongan pertama oleh petugas. Kemudian, dilarikan ke Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas 1 Bandara Soekarno Hatta.

Berita Rekomendasi

"Tapi nyawanya tidak tertolong," ucap Ipda Prayogo.

Baca: Jokowi Saat Bagi-bagi Sertifikat ke Warga Bogor: Saya Lahir 1961, Masak Masih Balita Sudah PKI

Petugas sudah berupaya melakukan evakuasi terhadap korban. Kini, jasad bocah tersebut sudah dibawa oleh keluarganya untuk dimakamkan.

"Yang bersangkutan dinyatakan meninggal dunia karena dead on arrival," kata Michael William, dokter KKP Kelas 1 Bandara Soekarno Hatta. 

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas