Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Banyak Video Hoaks Penculikan, Polisi: Orang Tua Harus Tetap Waspada

Argo meminta masyarakat untuk tidak asal menyebarkan jika mendapatkan video tersebut.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Banyak Video Hoaks Penculikan, Polisi: Orang Tua Harus Tetap Waspada
WARTA KOTA/RANGGA BASKORO
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono, mengungkapkan bahwa banyak sekali video hoaks penculikan anak yang beredar beberapa waktu terakhir ini.

Argo meminta masyarakat untuk tidak asal menyebarkan jika mendapatkan video tersebut. Dirinya mengimbau agar masyarakat lebih dulu memeriksa.

"Diperiksa dulu, kemarin beredar yang ada di Jambi itu sudah tahun lalu kejadiannya 2016, tapi diangkat kembali. Jadi masyarakat harus bijak melihat disitu jangan hanya melihat video langsung di share tapi dilihat dulu tahunnya," tegas Argo di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (30/10/2018).

Meski video tersebut hoaks, namun Argo tetap mengimbau agar masyarakat waspada terhadap penculik. Dirinya meminta orang tua untuk selalu mendampingi anak saat beraktivitas.

"Ya orang tua harus menjaga anaknya jangan sampai dibiarkan, berangkat sekolah atau aktivitas lain sendiri tapi harus didampingi jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," jelas Argo.

Seperti diketahui, beredar video pelaku penculikan anak berhasil ditangkap di Kedaung, Tangerang Selatan.

Berita Rekomendasi

Video ini banyak beredar di media sosial sejak Senin (22/10/2018). Namun video tersebut ternyata hoaks. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas