Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pelarian Terduga Pelaku Pembunuhan Satu Keluarga di Bekasi, Dari Sewa Kos Hingga Kaki Gunung Guntur

Kepolisian menangkap terduga pelaku pembunuhan satu keluarga di Bekasi berinisial HS di Garut, Jawa Barat.

Penulis: Adi Suhendi
zoom-in Pelarian Terduga Pelaku Pembunuhan Satu Keluarga di Bekasi, Dari Sewa Kos Hingga Kaki Gunung Guntur
TribunJakarta.com/Yusuf Bachtiar
Lokasi kejadian korban dugaan pembunuhan satu keluarga di Jalan Bojong Nangka 2, RT02 RW07 Kelurahan Jatirahayu Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, Selasa (13/11/2018). 

Anggota keluarga yang mempunyai mobil tersebut telah dimintai keterangan oleh polisi.

Mobil jenis Nissan Xtrail bernomor polisi B 1075 UOC terparkir di halaman Polres Metro Bekasi Kota, Kamis (15/11/2018). Mobil ini menjadi salah satu barang bukti kasus pembunuhan satu keluarga di Bekasi.
Mobil jenis Nissan Xtrail bernomor polisi B 1075 UOC terparkir di halaman Polres Metro Bekasi Kota, Kamis (15/11/2018). Mobil ini menjadi salah satu barang bukti kasus pembunuhan satu keluarga di Bekasi. (WARTA KOTA/MUHAMAD AZZAM)

Mobil tersebut memang biasa dinyalakan korban untuk dipanaskan mesinnya setiap hari.

Akhirnya mobil bermerk Nissan X-trail dengan nomor polisi B 1705 UOQ warna silver tersebut ditemukan di kawasan Cikarang, Kamis (15/11/2018).

"Mobil itu di suatu rumah di daerah Cikarang. Suatu rumah kost-kostan di sana," ujar Argo.

Argo menjelaskan setelah mobil ditemukan, pihaknya langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) lagi.

Sewa Indekos

Johon (55), pemilik kontrakan, mengungkapkan, terduga pelaku HS baru mengontrak dengan membayarkan uang muka kontrakan sebesar Rp 400.000, Selasa (13/11/2018), beberapa jam setelah ditemukan satu keluarga tewas di Bekasi.

Berita Rekomendasi

"Tanggal 13 November pukul 10.30 WIB HS datang. Dia baru bayar Rp 400.000 seharusnya Rp 900.000. Katanya besok harinya sisanya dibayar," katanya kepada wartawan, Kamis (15/11/2018).

Kemudian, sore harinya HS menitipkan kendaraannya jenis Nissan X Trail warna silver bernopol B 1075 FOG itu kepada dirinya.

Baca: Mobil Korban Pembunuhan Satu Keluarga di Bekasi Ditemukan di Cibarusah, Simak Faktanya

“Jadi baru datang beberapa jam saja di kontrakan ini. Dia langsung nitip meninggalkan mobilnya, bilang mau ambil barang nanti balik lagi tetapi ternyata tidak balik lagi," ucapnya.

Menurut Johan, dia belum sempat meminta identitas HS.

Rumah kos Ameera di Desa Mekar Mukti, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, tempat HS--diduga pelaku pembunuhan satu keluarga di Bekasi, meninggalkan mobil XTrail milik korban, Selasa (13/11/2018).
Rumah kos Ameera di Desa Mekar Mukti, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, tempat HS--diduga pelaku pembunuhan satu keluarga di Bekasi, meninggalkan mobil XTrail milik korban, Selasa (13/11/2018). (Warta Kota/Muhammad Azzam)

"Ini kan baru DP (down payment/uang muka--Red) saja, dia juga lihat-lihat kontrakan. Dia bilang mau menempati kamar B 208 dilantai 2," katanya.

"Tapi barang-barang juga belum dimasukkan ke dalam kontrakan. Biasa di kontrakan kami pasti diminta, tapi setelah melunasi dan pengontrak sudah menempati," ucapnya.

Kendaraan yang dititipkan HS di kontrakan tersebut telah diamankan dan dibawa ke Mapolres Metro Bekasi Kota.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas