Pohon Tumbang di Taman Menteng Jakpus, Petugas Kebersihan Sebut Tak Ada Korban Jiwa
Wahyu, seorang petugas kebersihan menuturkan beruntung tidak ada korban jiwa dari tumbangnya pohon tersebut
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pohon besar di kawasan Taman Menteng, Jakarta Pusat tumbang akibat diterjang hujan deras pada Kamis (22/11/2018) kemarin.
Wahyu, seorang petugas kebersihan menuturkan beruntung tidak ada korban jiwa dari tumbangnya pohon tersebut.
Baca: Hujan Deras dan Angin Kencang Melanda Kudus, Tujuh Pohon Tumbang dan Satu Orang Luka-luka
"Tidak ada korban jiwa karena kebetulan hari kerja ya kemarin, jadi lokasi sepi pengunjung," katanya saat ditemui di lokasi, Kamis (22/11/2018).
Wahyu menjelaskan atas kejadian tersebut menyebabkan kerusakan pada fasilitas taman saja.
Di antaranya lampu dan bangku taman.
"Kerusakan seperti lampu dan bangku taman, saat ini sudah diurus oleh pihak terkait," kata Wahyu.
Baca: Delapan Pohon Besar Tumbang Akibat Hujan Deras di Kawasan Jakpus Sore Kemarin
Sekedar informasi, terdapat delapan pohon besar ynag tumbang dan pohon kecil yang rebah di sana.
Saat ini pihak Sudin Kehutanan Jakpus, akan segera membersihkan pohon tumbang tersebut yang meniban jalan di area dalam taman.
Kemudian meski adanya pohon tumbang di beberapa titik lokasi di sana, area Taman Menteng masih bisa dikunjungi warga.
Pantauan TribunJakarta.com, di lokasi terlihat sejumlah warga yang duduk di sekitar taman.
Selain itu ada pula remaja yang berswafoto di sekitar lokasi taman.
Penulis: Leo Permana
Berita ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul: Tidak Ada Korban Akibat Musibah Pohon Tumbang di Taman Menteng Jakarta Pusat