Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perwira TNI Ditembak - Sebelum Tewas Letkol Dono Sempat Kirim Video Yenny Wahid 'Ampuni Aku Tuhan'

Letkol Dono Kuspriyanto tewas ditembak oleh sesama anggota TNI di Jatinegara, Jakarta Timur, ia dikenal humoris dan ramah

Editor: Yudhi Maulana
zoom-in Perwira TNI Ditembak - Sebelum Tewas Letkol Dono Sempat Kirim Video Yenny Wahid 'Ampuni Aku Tuhan'
TribunnewsBogor.com/Lingga Arvian Nugroho
Foto Letkol Dono Kuspriyanto saat masih hidup. Ia tewas ditembak oleh sesama anggota TNI di Jatinegara, Jakarta Timur - TribunnewsBogor.com/Lingga Arvian Nugroho 

TRIBUNNEWS.COM - Sosok Letkol Dono Kuspriyanto dikenal humoris dimata para sahabatnya.

Letkol Dono Kuspriyanto tewas ditembak oleh sesama anggota TNI di Jatinegara, Jakarta Timur pada Selasa (25/12/2018).

Bahkan pria yang disebut gemar menyanyikan lagu Balada Pelaut ini pun gemar menebar gurauan.

Sahabat SMA Letkol Dono Kuspriyanto di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Ciawi angkatan 81, Budi Hendrajaya mengatakan bahwa pada pukul 09.40 WIB Selasa malam kemarin, Letkol Dono Kuspriyanto sempat mengirim sebuah video kepasa sahabatnya.

"Iya pukul 09.40 itu dia masih kirim video, videonya dikirim ke admin grup SMA karena kan kita ada grupnya, dan oleh admin itu di share di grup," katanya saat ditemui usai pemakaman.

Saat diunduh, video tersebut merupakan video Yenny Wahid saat tampil disebuah acara di stasiun televisi.

Dalam video puisi Yenny Wahid melantunkan bait yang berjudul ' Ampuni Kami Tuhan'.

Berita Rekomendasi

Berikut potongan bait video Yeni Wahid yang dishare oleh Letkol Dono Kuspriyanto.

"Kitab suci ku mengatakan bahwa membunuh satu manusia tak berdosa sama dengan membunuh seluruh umat manusia, Nabi ku memberi tauladan bagaiamana memperlakukan orang lain bahkan mereka yang memusuhinya yaitu dengan kasih sayang dan peri kemanusiaan, Tuhan ku mengatakan kalau Ia ingin menciptakan umat yang satu mudah baginya untuk mewujudkan namun Ia sengaja menciptakan manusia bersuku berbangsa berbeda agar mereka saling kenal satu sama lainnya'.

HALAMAN SELENGKAPNYA =========>>>>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas