Gerindra Minta Cawagub dari PKS Komunikasi dengan FBR
Ketua Umum FBR, Luthfi Kamal membenarkan bahwa spanduk bertuliskan “KITE MENOLAK WAGUB DKI JAKARTA DARI PKS” itu disebarkan oleh pihaknya.
Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beberapa waktu lalu FBR (Forum Betawi Rempug) menyebar sejumlah spanduk berwarna hijau yang berisikan pesan penolakan kepada dua kandidat wakil gubernur Jakarta dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di seantero Jakarta.
Menanggapi hal tersebut Ketua DPD Gerindra Jakarta, M Taufik mengusulkan agar kedua kandidat wagub yaitu Ahmad Syaikhu dan Agung Yulianto untuk berkomunikasi dengan FBR.
“Saya kira wagubnya saja yang ajak dialog, ajak berkomunikasi, kenapa menolak, nanti bisa ketemu jalan keluarnya,” ungkap M Taufik di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (27/2/2019).
Taufik sendiri mengaku belum pernah menemukan spanduk yang dimaksud.
“Kalau saya sendiri belum pernah baca spanduknya, tapi pesan saya ajak komunikasi,” pungkasnya.
Baca: Jokowi: 9 Juta Orang Percaya Hoaks Pemerintah Larang Azan dan Legalkan Pernikahan Sejenis
Spanduk tersebut pertama kali ditemukan di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
Ketua Umum FBR, Luthfi Kamal membenarkan bahwa spanduk bertuliskan “KITE MENOLAK WAGUB DKI JAKARTA DARI PKS” itu disebarkan oleh pihaknya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.