Toko Jins di Cikarang Dibobol Maling, Pemilik Rugi Rp 40 Juta
Dari rekamanan CCTV tersebut diketahui, mobil pick up bergerak dari arah Pasar Lama Cikarang menuju SMAN 1 Cikarang Utara.
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Muhammad Azzam
TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Sebuah toko jins di Cikarang, Bekasi, dibobol maling. Ratusan potong celana jins raib digondol maling dan mengakibatkan kerugian pemilik toko hingga mencapai Rp 40 juta.
Toko yang menjual beragam jenis jeans itu diketahui bernama SS Collection, lokasi berada di Jalan KH Fudholi, RT 02/RW 06, Karangasih, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.
Sih Marwati (47) mengatakan peristiwa pencurian terjadi pada Minggu (12/5/2019) sekitar pukul 04.30 WIB.
Dia baru menyadari tokonya dibobol pada pagi harinya sekitar pukul 09.00 WIB.
"Saya baru sadar pas mau buka toko, kondisi toko berantakan dan kunci atau gembok toko rusak," katanya ketika dikonfirmasi, Senin (13/5/2019).
Koleksi busana yang dibawa maling dari toko ini antara lain, celana jins, kemeja serta jaket.
"Ada ratusan yang hilang, total kerugian sekitar Rp 40 juta," ujar Sih Marwati.
Sih mengungkapkan berdasarkan rekaman CCTV dari tetangganya pelaku berjumlah tiga orang. Pelaku merusak gembok dan masuk membawa jeansnya menggunakan mobil pick up.
"Ada mobil pick up parkir di depan toko saya, sebelum ada tiga orang itu. Jadi ketutupan CCTV itu sama mobil. Saya engga jelas proses pas ngambilnya," ungkapnya.
Dari rekamanan CCTV tersebut diketahui, mobil pick up bergerak dari arah Pasar Lama Cikarang menuju SMAN 1 Cikarang Utara.
"Mobil sempat putar balik dan berhenti depan toko saya. Kuat dugaan itu komplotan sama malingnya buat bawa barang barang saya," katanya.
Selain sejumlah pakaian jeans, uang receh yang ada di laci toko juga ikut diambil. "Uang di toko ikut diambil ya sekitar Rp 100 ribu. Barang yang tersisa di toko hanya sekitar 10 pakaian," paparnya.
Sih juga mengaku telah melaporkan kejadian pencurian di tokonya ke Polsek Cikarang Utara.
Kapolsek Cikarang Utara, Kompol Sujono, mengatakan telah menerima laporan tersebut.
Saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan. "Kita telah cek TKP, cek CCTV dan tanya sejumlah saksi termasuk pemilik toko. Semua masih kita selidiki," ujar Sujono.
Penulis: Muhammad Azzam
Artikel ini tayang di Wartakotalive dengan judul Maling Bobol Toko Jeans di Cikarang Bekasi, Pemilik Rugi Rp 40 Juta