Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fakta Terbaru Upaya Pembunuhan Suami oleh Istri & Sopir, Uang untuk Beli Sianida Dipakai Foya-foya

Terungkap fakta baru upaya pembunuhan suami oleh istri dan sopir yang merupakan selingkuhannya di Jakarta.

Editor: Salma Fenty Irlanda
zoom-in Fakta Terbaru Upaya Pembunuhan Suami oleh Istri & Sopir, Uang untuk Beli Sianida Dipakai Foya-foya
WARTA KOTA/LUTHFI KHAIRUL FIKRI
Istri dan selingkuhannnya ditangkap polisi setelah merencanakan pembunuhan berencana terhadap suaminya sendiri di Jakarta Utara. 10 FAKTA Istri Ingin Bunuh Suami: Sakit Hati Diselingkuhi, YL Selingkuh dengan Sopir Pribadi. 

TRIBUNNEWS.COM - Terungkap fakta baru upaya pembunuhan suami oleh istri dan sopir yang merupakan selingkuhannya di Jakarta.

Perlahan, kejahatan BHS (33) sopir yang selingkuh dengan istri majikannya YL (40) dan berusaha membunuh suaminya VT (42) akhirnya terkuak.

Rupanya, BHS selama ini hanya memanfaatkan kekayaan YL dan menghabiskan uang Rp 300 juta yang didapatnya untuk membunuh bosnya, VT untuk berfoya-foya dan melakukan hobinya.

BHS (33) dua kali menipu selingkuhannya YL (40) terkait pembiayaan untuk rencana pembunuhan VT (42), suami YL.

BHS dan YL berselingkuh sejak setahun terakhir. BHS bekerja sebagai sopir VT.

 Selingkuh dengan Supir, Rencanakan Pembunuhan Suami Bersama Demi Habiskan Harta!

Menurut BHS, uang 3.000 dollar Singapura dan Rp 300 juta yang didapatkan dari istri bosnya, ia pakai untuk berfoya-foya.

"Sudah bablas lah. Saya juga terlalu terbiasa, pengen punya kehidupan yang lebih baik," kata BHS saat ditemui di Mapolsek Kelapa Gading, Rabu (2/10/2019), seperti dikutip Tribun Jakarta.

BERITA TERKAIT

Selain menghabiskan uang tersebut untuk berfoya-foya di Bali, BHS juga memakai uang untuk membeli perlengkapan fotografi.

Sebab, selama ini dirinya mengaku punya hasrat di bidang fotografi dan videografi.

"Terutama saya juga suka dunia fotografi dan videografi. Perlengkapannya cukup mahal, salah satunya untuk itu juga. Dan ujung-ujungnya malah bablas," kata BHS.

HALAMAN 2 >>>>>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas