Mitsubishi Outlander PHEV Mejeng di Gelaran Jakarta Langit Biru
kendaraan listrik saat ini menjadi salah satu cara untuk mengurangi emisi gas rumah kaca.
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), meramaikan gelaran acara Jakarta Langit Biru di Senayan, Jakarta, Minggu (27/10/2019).
Acara yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta ini untuk mensosialisasikan kendaraan listrik.
Director Of Sales and Marketing Division MMKSI Irwan Kuncoro mengatakan, MMKSI menghadirkan model kendaraan listrik andalan, yaitu Mitsubishi Outlander Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) yang saat ini sudah dipasarkan untuk masyarakat Indonesia.
"Partisipasi kami dalam mensosialisasikan kendaraan listrik kepada masyarakat Indonesia, sebagai komitmen Mitsubishi yang mendukung upaya pemerintah dalam menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat," ujar Irwan.
Ia menambahkan, kendaraan listrik saat ini menjadi salah satu cara untuk mengurangi emisi gas rumah kaca.
Irwan juga menyebutkan, dengan hadirnya era kendaraan listrik ini semakin memotivasi Mitsubishi, untuk terus memperkenalkan kendaraan yang memiliki teknologi terdepan yang ramah lingkungan melalui Mitsubishi Outlander PHEV.
Mitsubishi Outlander PHEV merupakan SUV dengan teknologi 4WD, yang mampu mengubah mobilitas masyarakat yang penuh polusi menjadi aktivitas yang lebih bersahabat. Dengan perpaduan motor listrik dan baterai yang dipadukan dengan mesin bensin 2,4 liter.
Outlander PHEV juga dilengkapi teknologi listrik yang terintegrasi, yang hadir dengan tiga mode, yaitu EV Drive Mode, Series Hybrid Mode dan Parallel Hybrid Mode. Mitsubishi Outlander PHEV akan hadir dengan dua varian warna, Ruby Black dan Silky White.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.