Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral Video Istri Pukuli Suaminya yang Stroke dengan Tongkat, Keluarga Lapor Polisi

Keluarga pria tua yang mengalami stroke dan jadi korban penganiayaan dengan memakai tongkat, sempat ragu untuk membuat laporan ke polisi.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Viral Video Istri Pukuli Suaminya yang Stroke dengan Tongkat, Keluarga Lapor Polisi
kolase instagram
sosok istri yang siksa suami stroke hingga viral di medsos, baru menikah siri, didiga stres berat minta cerai Rp 1M 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Keluarga pria tua yang mengalami stroke dan jadi korban penganiayaan dengan memakai tongkat, sempat ragu untuk membuat laporan ke polisi.

Kapolsek Metro Penjaringan AKBP Imam Rifai mengatakan peristiwa itu terjadi pada Rabu (11/12/2019) lalu dimana pelaku tidak lain adalah istri korban sendiri.

Menurut Imam Rifai, keluarga pun sempat ragu untuk melaporkan aksi pelaku penganiayaan berinisial MF (34) yang videonya viral di media sosial itu ke aparat berwajib.

“Pada waktu itu, pada tanggal 11 yang bersangkutan (adik korban) masih ragu membuat laporan,” ujar Imam Rifai.

Ketika itu, pihak keluarga ingin agar masalah tersebut dapat diselesaikan secara kekeluargaan mengingat pelaku masih orang dekat dan terindikasi mengalami gangguan kejiwaan.

 Penjelasan Polisi Soal Wanita Pukuli Pria Stroke dengan Tongkat: Dinikahi Baru Secara Agama

Namun keputusan itu berubah dan pihak keluarga telah melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Metro Penjaringan untuk menyelesaikan masalah tersebut.

“Namun yang bersangkutan telah membuat laporan dan prosesnya sedang ditangani oleh Polsek Metro Penjaringan,” tuturnya.

Kronologis

BERITA REKOMENDASI

Diberitakan sebelumnya, seorang perempuan aniaya pria dengan tongkat, yang viral videonya di media sosial.

Perempuan itu ternyata adalah istri korban sendiri.

Peristiwa itu terjadi pada Rabu (11/12/2019) lalu dan setelah melakukan pengecekan, pelaku adalah istri korban sendiri. 

“Pada saat ada laporan dari masyarakat kemudian anggota Polres Metro Penjaringan memberikan respon dan mendatangi TKP, mendapati bahwa benar ada kejadian seorang perempuan yang diduga adalah istri dari korban tersebut,” ucap Imam yang ditemui Wartakotalive.com pada Rabu (18/12/2019).

Baca: Sebelum Tewas Melompat dari Lantai 4 Mal Emporium, CV Sempat Makan Pizza Bersama Ibunya

Perempuan yang menjadi pelaku penganiayaan tersebut diketahui bernama MF (34).


Sementara korban bernama HT (64).

Korban tidak berdaya ketika dipukuli lantaran tengah sakit  stroke.

Halaman
1234
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas